Abiabiz.com – Doa masuk masjid menurut hadist shahih. Sebelumnya kita telah membahas mengenai doa masuk masjid yang sangat baik diucapkan ketika memasuki masjid untuk menyempurnakan ibadah di dalam masjid. Ketika keluar untuk meninggalkan masjid, kita pun perlu melafadzkan doa.
Doa keluar dari masjid ini dibaca ketika kita hendak meninggalkan masjid, bukan dibaca saat keluar dari ruangan utama masjid untuk menuju toilet guna buang air besar atau kecil, bukan juga dibaca ketika kita keluar dari masjid untuk berwudhu karena batal dan kemudian memasuki masjid lagi.
Doa ini dapat dibaca ketika kita telah selesai melaksanakan ibadah di dalam masjid seperti melaksanakan macam macam sholat, mengaji, berdzikir, atau bersholawat kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW.
Ada dua macam doa ketika keluar dari masjid yang dapat kita amalkan, mulai dari doa pendek dan singkat hingga doa yang lebih panjang dan lengkap. Untuk doa pendek telah sering diajarkan guru ketika sekolah dan ustadz saat mengaji.
Di bawah ini akan kami tuliskan doa wirid ketika keluar masjid baik yang pendek maupun yang panjang sesuai sunnah. Doa diambil dari berbagai hadits shahih yang ditulis oleh tokoh muslim, menyadur dari pernyataan sahabat-sahabat Rasul.
Doa Keluar Masjid Singkat
Yang pertama ialah doa keluar dan meninggalkan masjid yang singkat. Dalam doa ini kita berdoa memohon kepada Allah SWT untuk memohon keutamaan dari-Nya karena kita percaya bahwa segala sesuatu yang telah direncanakan Allah SWT pasti merupakan yang terbaik untuk kita.
Kita tidak tahu apa yang akan terjadi ketika keluar dari masjid, bisa saja kita selamat sampai rumah namun ada pula kemungkinan buruk seperti menemui marabahaya, malapetaka, bala bencana, musibah dan lain sebagainya.
Maksud dari kata ‘keutamaan’ yang terdapat dalam doa ini ialah hal-hal yang baik dan positif. Artinya, kita memohon setelah keluar dari masjid, kita akan menemui hal-hal yang baik dan positif saja, dihindarkan dari segala keburukan dan hal negatif. Berikut adalah lafadz doanya.
اَللهُمَّ اِنِّى اَسْأَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ
Allahumma innii as-aluka min fadlika.
Artinya:
“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon keutamaan dari-Mu.”
Doa Keluar Masjid Lengkap
Selain doa pendek di atas, di bawah ini ada pula doa keluar masjid yang lengkap dan panjang. Jika kita mengamati ke artikel sebelumnya, maka kita akan mengetahui bahwa sebenarnya doa masuk dan keluar masjid yang lengkap itu sama, mirip, tidak ada perbedaan sama sekali.
Memang benar ditulis dalam hadits shahih bahwa doa panjang ini dapat diamalkan baik ketika memasuki masjid maupun pada saat akan meninggalkan masjid. Doa ini memiliki keutamaan-keutamaan luar biasa, dapat kita lihat pada terjemahan bahasa Indonesianya.
Langsung saja tanpa basa basi kembali, berikut adalah lafadz bacaan doa keluar masjid yang benar sesuai sunnah berdasarkan hadits shahih ditulis dalam bahasa Arab, tulisan latin dan artinya atau terjemahan bahasa Indonesia lengkap.
أعُوْذُ بِاللهِ العَظِيْمِ وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ. بِسْمِ اللهِ وَالْحَمْدُ لِلهِ. أَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِي ذُنُوْبِي وَافْتَحْ لِي أَبْوَابَ فَضْلِكَ
A‘udzu billahil ‘azhim wa biwajhihil karim wa sulthanihil qadim minas syaithanir rajim. Bismillahi wal hamdulillah. Allahumma shalli wa sallim ‘ala sayyidina muhammadin wa ‘ala ali sayyidina muhammadin. Allahummaghfirli dzunubi waftahli abwaba fadhlik.
Artinya:
“Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Besar, kepada Dzat-Nya Yang Maha Mulia, dan kepada kerajaan-Nya Yang Sedia dari setan yang terlontar. Dengan nama Allah dan segala puji bagi Allah. Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas Sayyidina Muhammad dan atas keluarga Sayyidina Muhammad. Hai Tuhanku, ampuni untukku segala dosaku. Bukakan lah bagiku segala pintu kemurahan-Mu.”
Kesimpulan
Itu dia penjelasan mengenai doa keluar masjid, doa ketika meninggalkan masjid nabawi, masjid al haram, masjidil haram, doa hafalan anak keluar masjid, mushola, tempat ibadah, doa keluar musholla lafadz bacaan doa lengkap singkat.
Baca: